” Carilah Pemimpin yang benar memimpin bukan lagi yang mementingkan diri ataupun kelompok tertentu sehingga terindikasi dugaan korupsi , kita mau riau lebih baik lagi “
Opini
Oleh : Robby Kurniawan Aktivis GPMPPK
Mentengnews.com – Pekanbaru :
Tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tengah berjalan , Provinsi Riau menjadi Provinsi yang juga melaksanakan Pilkada menyusul ke tingkat Daerah, Kabupaten hingga kota artinya terdapat 12 kabupaten dan kota yang akan menjalani pemilihan kepala daerah baru .
Terkhususnya kota pekanbaru, ibu kota Provinsi Riau ini tengah menjalani dinamika politik untuk merebutkan siapa walikota dan wakil walikota untuk kota pekanbaru masa jabatan 2024 – 2029 .
Saat ini ada 2 pasangan yang telah bersiap untuk berlayar sebab telah memenuhi cukup kursi dari partai politik sebagai syarat untuk maju pada pilkada mendatang kedua pasangan itu ada agung nugroho dari partai demokrat berpasangan dengan markarius anwar dari partai pks kemudian ada ida yulita susanti dari partai golkar berpasangan dengan taufik arrakhman dari partai PKB.
Cukup unik kedua pasangan tersebut pasalnya partai pengusung nya tidak sejalan dengan arah Pilgub yang mana jelas berlawan jika melihat koalisi pada pilwako kota pekanbaru itu .
Seperti partai demokrat dengan partai pks pada pilgub kedua partai ini jelas bukan koalisi begitu juga Golkar dan PKB artinya tidak ada yang sejalan partai PKS akan mendukung pasangan Syamsuar sebab wakilnya dari partai PKS begitu juga partai Golkar yang jelas Syamsuar sebagai ketua nya , lantas bagaimana dengan pasangan lainnya seperti pasangan Nasir dan Wardan kemudian wahid dan sf hariyanto .
Seharusnya partai dalam memilih koalisi di tingkat kab/kota mampu menyesuaikan pada koalisi yang sudah terbentuk di tingkat provinsi agar jalannya lurus ke depan sehingga tidak pecah polanya , sayang dong pada koalisi yang ada di tingkat kab/kota malah justru berlawanan dengan koalisi yang ada di provinsi dalam hal nya pilgub , ungkap Robby Kurniawan Aktivis GPMPPK
Terbaru, pada Pilgub Riau personal calon gubernur maupun wakil gubernur tengah menjalani proses hukum terkait terindikasi dugaan kasus korupsi yang menimpa , aparat penegak hukum tengah berupaya menuntaskan dugaan kasus korupsi dari pejabat tinggi Provinsi Riau yang saat ini tengah bersaing dalam perebutan kursi kepemimpinan orang nomor satu di riau itu .
Ya kita inginkan pemimpin yang benar memimpin bukan lagi yang mementingkan diri ataupun kelompok tertentu sehingga terindikasi dugaan korupsi , kita mau Riau lebih baik, Riau maju semoga siapapun gubernur nya jelas bekerja untuk provinsi riau dan jabatan gubernur wakil gubernur itu digunakan sebaik mungkin , tutup Robby Kurniawan