Mentengnews.com – Jakarta :
Tidak ada orang yang tidak punya salah dan khilaf. Namun orang yang rajin Sholat, tekun beribadah, jika terlanjur berbuat dosa, maka hukumannya disegerakan Allaah, agar dosanya tidak bertumpuk tumpuk.
Beda orang orang yang tidak Sholat. Malas beri adah, hukumannya ditunda sebagai kesempatan untuk berubah dan kembali ke jalan Allaah SWT.
Maka, selalulah berbaik sangka. Sabar menerima ketentuan dan Iradat Allaah, ikhlas menjalani Taqdir Nya.
Terkadang yang kita suka, belum tentu itu baik dan menyelamatkan.
Terkadang pula yang kita anggap tidak baik, justru itulah yang menyelamatkan kita.
Bersabar dan ridho lah JIKA menerima cobaan, karena Allah sedang membersihkan sebelum berangkat ke Akhirat.
Sungguh Allaah itu Maha Tahu apa yang terbaik bagi Hambanya.
TRUE STORY:
1. Rasuulullaah SAW bersabda bahwa Allaah SWT akan Melakukan Pembersihan dosa bagi Hamba yang disayangi Nya;
ٍ عَنْ أَنَسٍ قَالَ
قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ :
إِذَا أَرَادَ اللَّهُ بِعَبْدِهِ الْخَيْرَ عَجَّلَ لَهُ الْعُقُوبَةَ فِي الدُّنْيَا وَإِذَا أَرَادَ اللَّهُ بِعَبْدِهِ الشَّرَّ أَمْسَكَ عَنْهُ بِذَنْبِهِ حَتَّى يُوَافِيَ بِهِ يَوْمَ الْقِيَامَةِ.
(رواه الترمذى).
Arti:
“Apabila Allaah Menghendaki kebaikan kepada seseorang, maka Allaah Menyegerakan hukumannya di Dunia.
Dan apabila Allaah Menghendaki keburukan kepada seseorang, maka Allaah m
Menunda hukuman dosanya hingga dia akan menerima hukumannya kelak di Hari Kiamat.”
(Hadits Sahih Riwayah Al-Imam
At Tirmizi ).
2. Rasuulullaah SAW bersabda Menggambar kan sikap Muslim yang tangguh:
عَجَبًا لِأَمْرِ الْمُؤْمِنِ إِنَّ أَمْرَهُ كُلَّهُ لَهُ خَيْرٌ وَلَيْسَ ذَاكَ لِأَحَدٍ إِلَّا لِلْمُؤْمِنِ إِنْ أَصَابَتْهُ سَرَّاءُ شَكَرَ فَكَانَ خَيْرًا لَهُ وَإِنْ أَصَابَتْهُ ضَرَّاءُ صَبَرَ فَكَانَ خَيْرًا لَهُ. (رواه مسلم)
Arti:
“Sungguh menakjubkan sekali, sikap pribadi orang Mukmin, selalu bersikap baik.
Dan hal ini tidak akan ada kecuali pada orang yang beriman, yaitu;
jika ia memperoleh hal hal yang menyenangkan, ia BERSYUKUR dan inilah yang terbaik baginya.
Dan jika ia ditimpa sesuatu yang menyakitkan, ia BERSABAR, dan hal ini adalah yang terbaik baginya”.
(Hadits Sahih Riwayah Al-Imam Muslim, no. 2999).
POINTERS:
1. Jauhi mengeluh. Jangan pernah menggerutu. Seolah menyalahkan Allaah.
2. Mengeluh tidak menyelesaikan masalah, justeru menambah ruwet masalah, dan menggerus imunitas diri, menjadi stress dan drop semua.
3. Usahakan hati ikhlas, sabar dalam ikhtiar yang maksimal.
4. Perbanyak Istighfar, Qiyaamullail, dan Tahajjud.
5. Perbanyak membaca “Ayat Paket Hemat” ini;
– Alfaatihah
– Ayat Kursi
– 3 ayat akhir Surah Al-Hasyar,
– Surah Alkaafiruun
– Surah Al-Ikhlas 3x
– Surah Al-Falaq
– Surah An-Naas.
6. Setelah membaca “Ayat Paket Hemat” di atas, lanjutkan Doa doa ini ;
١- رضيت بالله ربا وبالإسلام دينا وبمحمد صلى الله عليه وسلم نبياً
(ثلاث مرات).
“Radhiitu billaahi Rabban, wa bil islaami diinan, wa bi Muhammadin Shollallaahu ‘alaihi wa sallama nabiyyan” 3x.
(Sungguh aku ridho Allaah adalah Tuhanku, dan Islam Agamaku, dan Nabi Muhammad Shallallaahu ‘alaihi wa sallam adalah Nabiku). 3x.
٢- أسْتَغْفِرُ اللهَ وَأتُوبُ إلَيْهِ
(مئة مرة)
“Astaghfirullaah wa atuubu ilaih” 100x.
(Sungguh, aku mohon ampun pada Allah, Tuhanku, dan aku bertaubat kepada Nya). 100x.
٣- بسـم الله الـذي لا يضر مع اسمه شيء في
الأرض ولا في السماء وهو السميع العليم.
(ثلاث مرات).
“Bismillaahil ladzii laa yadhurru ma’a ismihii syaiun fil ardhi wa laa fis samaai, wa huwas samii’ul ‘aliim”
(Dengan Nama Allah, Tuhanku Yang jika disebut, maka tidak akan ada apapun di Bumi dan juga yang ada di Langit yang bisa membahayakan lagi. Sungguh, Allaah Tuhanku itu Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui).
Penutup:
Mari kita berdoa dengan Doa yang diajarkan oleh Rasuulullaah SAW ini:
“Yaa Allaah bimbinglah kami untuk selalu eling mengingat Mu yaa Allaah, bersyukur dan beribadah dengan sebaik baiknya kepada Mu”
اللهم اعنا على ذكرك وشكرك وحسن عبادتك
(Allaahumma a’innaa ‘alaa dzikriKa, wa syukriKa, wa husni ‘ibaadatiKa).
Oleh:
Abdul Hamid Husain
Jakarta.
Alumnus:
-Ummul Qura University, Makkah.
-King Abdulaziz University, Jeddah.
-PMD Gontor, Ponorogo.
Alfaatihah.
Aamiin
(Red)