🇲🇨✌️Mentengnews.com – Pariaman: Banyak yang cinta sepakbola, tapi jarang yang mau berkorban untuk sepakbola. Banyak yang tulus membina sepakbola, tapi jarang berkorban tulus membangun sepakbola. Ketulusan disertai pengorbanan materi, bagian dari rasa cinta mendalam terhadap olahraga sikulit bundar ini.
Tapi, masih ada yang mau mengorbankan apa saja untuk sepakbola. Sosok yang tulus itu, H. Arisal Azis Founder Indah Logistik Cargo Group. Tak terbantahkan, dihatinya sepakbola menggelora.
Semuanya ditangani, semuanya dilakukan, demi sepakbola. Mulai dari infrastruktur, lapangan, memfasilitasi anak anak Sumatera Barat berkecimpung dalam dunia sepakbola.
Komitmen untuk membangun sepakbola Sumatera Barat terlihat jelas dalam obsesi dan cita citanya. Ini terlihat melalui langkah langkahnya membangun akademi sepakbola yang berbasis pesantren dan lapangan sepakbola yang berskala nasional.
Kepedulian ini, lahir dari kecintaanya terhadap generasi muda dan kemajuan olahraga di Ranah Minang.
Anggota DPR RI Periode 2024-2029 Fraksi Partai PAN yang juga sekaligus Ketua DPW PAN Sumbar tersebut, mengajak klub Sepakbola yang ada di kabupaten dan kota di Sumatera Barat untuk ambil bagian di kompetisi Liga 4 Asprov PSSI Sumatera Barat.
Langkah ini, diharapkan agar pembinaan, Silaturahmi, pengembangan dan penguatan karekteristik sepakbola daerah terus memberikan dampak yang positif.
H.Arisal Azis, bukan sekedar omon omon. Apa yang dilakukan, bentuk ikhtiar yang tulus dan dukungan nyata. Menyiapkan fasilitas, biaya untuk pendaftaran bagi tim Asprov PSSI Sumatera Barat yang ingin ambil ikut ambil bagian dari dalam kompetisi Liga 4 Asprov PSSI Sumatera Barat musim 2025-2026. Dua set Jersey home-away dan bola latihan bagi tim yang ingin berpartisipasi.
Dukungan ini diberikan dengan niat yang tulus. Semangat kebersamaan dan rasa persaudaraan yang di jalin lewat sikulit bundar.
Kebersamaan, keterbukaan, tanpa membedakan latar belakang klub dan murni ketulusan H. Arisal Aziz untuk membantu klub liga 4 Asprov PSSI Sumatera Barat.
“Sepakbola milik kita bersama. Niat saya, bagaimana klub daerah bisa tetap eksis. Berlatih dan berlaga dengan nuansa suasana yang sehat dan menyenangkan,” ucap Arisal Aziz yang akrab disapa Josal.
Ia berharap, Liga 4 Sumatera Barat dapat menjadi ajang menumbuhkan semangat kebersamaan, sportifitas dan menumbuhkan talenta talenta pemain lokal yang mampu membanggakan daerah.
Anggota DPR RI yang duduk di Komisi XIII tersebut, juga ingin tim-tim asal kabupaten/kota di Sumatera Barat senantiasa mempersiapkan diri tanpa mengenal rasa lelah.
Disamping itu, memiliki jiwa membangun dan memberikan kontribusi nyata bagi dunia sepakbola Sumatera Barat.”Ini menjadi tanggung jawab kita bersama,” tutup Josal.







