Kutipan
Oleh / Penulis :
Abdul Hamid Husain
Alumnus:
-Ummul Qura University, Makkah.
-King Abdulaziz University, Jeddah.
-Gontor, Ponorogo.
Alfatihah.
Aamiin
Mentengnews.com :
Orang yang sering mengeluh, nyinyir, mencaci dan menghina, apa lagi marah marah, sangat disukai Jin yang sudah berubah menjadi Iblis dan Setan, dan setiap kata yang keluar dari bibirnya di amin kan oleh Malaikat dan sejatinya semua ucapannya kembali kepada dirinya sendiri.
Para Malaikat mengaminkan apa yang diucapkannya baik itu ditujukan kepada diri sendiri maupun orang lain, hidup pun akan terus terpuruk.
Setiap ucapan dan doa, baik yang kita ucapkan atau doakan untuk diri sendiri maupun untuk orang lain, Para Malaikat selalu mengaminkannya, dan perkataan yang kita ucapkan untuk orang itupun kembali pula kepada kita yang yang mengucapkannya.
TRUE STORY;
Rasullullah SAW mengingatkan;
قال رسول الله صلى الله عليه وسلم :
لا تدعوا على انفسكم الا بخير فان الملاءكة يؤمنون على ما تقولون.
رواه مسلم.
“Jangan sekali sekali berharap, berdoa dan berkata kata kecuali yang baik baik saja.
Sungguh, Para Malaikat selalu MENGAMINKAN apa apa yang Engkau ucapkan”.
(Hadis Sahih Ruwayah Al-Imam Muslim).
POINTERS:
1. Jangan menyumpahi, mengutuk, hinakan dan mencerca siapapun sekalipun kepada orang orang yang tidak kita sukai, karena semua akan kembali kepada KITA yang mengucapkannya.
2. Doakanlah orang orang nakal, orang orang yang tidak kita sukai, dan orang orang yang tidak menyukai kita, semoga mereka mendapat Hidayat dan Taufik Allah agar mereka menjadi orang orang yang Soleh, Muslim yang Kaaffah, Taqwa.
3. Allah SWT telah Memastikan, bahwa orang yang selalu berkata baik, bersyukur dan menerima apa yang ditetapkan Allah, akan dibahagiakan dan ditambahkan kenikmatan kebaikannya.
4. Sebaliknya, orang orang yang selalu mengeluh, tidak mensyukuri apa yang telah ditentukan Allah, akan disiksa dan kehidupannya pun akan terus terpuruk dan susah.
Allah SWT Berfirman ;
وَإِذْ تَأَذَّنَ رَبُّكُمْ لَئِن شَكَرْتُمْ لَأَزِيدَنَّكُمْ ۖ وَلَئِن كَفَرْتُمْ إِنَّ عَذَابِي لَشَدِيدٌ
(سورة ابراهيم ١٤ الاية ٧)
“Dan ingatlah ketika Tuhanmu memaklumkan;
“Sungguh jika Engkau bersyukur, niscaya Aku akan menambahkan nikmat kepadamu. Tetapi jika engkau mengingkari (mengeluhkan, tidak rela, tidak mengakuinya, tidak mensyukurinya), maka PASTI Azab Ku sangat BERAT”.
(Al-Quran Surah Ibrahim 14, Ayat 7).
5. Berkata, berucap dan berdoalah yang baik baik. Syukuri yang ada, jauhi mengeluh dan mencaci apa lagi marah marah.
Karena setiap ucapan dan doa kebaikan apapun, baik untuk diri sendiri maupun untuk orang lain, selalu diaminkan oleh Malaikat untuk yang didoakan dan juga untuk yang berdoa.
لن تحصل على شيء كامل أبداً
ستحصل على أشياء ناقصة
تكتمل برضاك.
(Dalam hidup ini tidak mungkin Engkau menemukan sesuatu yang sempurna.
Engkau pasti akan menemukan ada kekurangan, ia akan menjadi sempurna dengan relamu menerimanya).
6. Mari bersihkan hati, hindari perkataan yang buruk. Mulai saat ini, jadilah orang yang banyak ikhlas, banyak senyum dan banyak bersyukur. Tidak mudah memang, tapi kalau mau berubah PASTI BISA.
Penutup, mari kita berdoa:
Yaa Allah, anugerahkan kami kemudahan dan kemampuan untuk selalu mampu sabar, mengendalikan emosi dan selalu berkata yang baik.
Yaa Allah bimbing kami untuk selalu eling mengingat Mu yaa Allah, bersyukur dan beribadah dengan sebaik baiknya hanya kepada Mu yaa Allah;
اللهم اعنا على ذكرك وشكرك وحسن عبادتك .