Puskesau Gelar Vaksinasi Hepatitis B dan Influenza Siswa Sekolah Pertama Tamtama PK A-91 untuk Tingkatkan Kesehatan Calon Prajurit TNI AU

TNI AU1898 Dilihat

Mentengnews.comBandung:

Puskesau melalui Direktorat Kesehatan Preventif (Dirkesprev) melaksanakan kegiatan vaksinasi Hepatitis B dan vaksin influenza bagi siswa Sekolah Pertama Tamtama (Semata) TNI AU PK A-91. Kegiatan vaksinasi ini berlangsung di Skadik 802 Wingdik 800/Pasgat Lanud Sulaiman Bandung dengan melibatkan total 696 siswa.(28/10/25)

Kegiatan vaksinasi tersebut bertujuan untuk memastikan siswa Tamtama TNI AU mendapatkan kekebalan terhadap penyakit serius serta mencegah penyebaran infeksi yang dapat berakibat fatal. Kolonel Kes dr. Suprapto, M.Ked (Ped)., Sp.A, sebagai Direktur Kesprev, menjelaskan, “Vaksinasi ini sangat penting untuk menjaga kesehatan siswa Tamtama PK A-91 agar dapat belajar, berlatih dan beraktivitas tanpa hambatan akibat penyakit.”

 

Selain vaksinasi, pada kesempatan yang sama juga dilakukan pemeriksaan narkoba bagi seluruh siswa. Pemeriksaan ini bukan hanya sebagai tindakan preventif, melainkan juga sebagai sarana edukasi untuk mengedukasi siswa mengenai bahaya narkoba dan pentingnya menjaga diri dari pengaruh negatif.

Kolonel Pas Harry Nugroho, S.Kom., M.Han, sebagai Komandan Wing 800/Pasgat, menambahkan, “Kegiatan ini merupakan upaya bersama untuk mendidik dan melindungi generasi prajurit kita. Kami berharap dengan program ini, siswa lebih sadar akan kesehatan dan risiko yang mengancam di sekitar mereka.”

Dengan kegiatan ini, Puskesau berharap dapat menciptakan lingkungan belajar yang sehat dan aman, serta mengurangi risiko penularan penyakit di kalangan siswa. Diharapkan, vaksinasi dan pemeriksaan narkoba dapat menjadi langkah awal menuju generasi prajurit yang lebih sehat, tangguh dan berdaya saing.

(Rls)

banner 500x130

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *